Langkah Tampil Fresh dengan Natural Makeup Saat Dance

Langkah Tampil Fresh dengan Natural Makeup Saat Dance

Makeup menjadi bagian yang tidak terpisahkan saat berbicara mengenai dance. Makeup melengkapi penampilanmu yang enerjik saat kamu tampil di atas panggung. Namun, kebanyakan dancer mengaku cukup risih saat harus mengenakan makeup yang terlalu tebal karena menutupi pori-pori sehingga tampilan wajahmu pun terlihat aneh karena makeup dan keringat yang bercampur.

Agar kamu tetap merasa percaya diri saat kamu dance, sebaiknya kamu perlu mencoba tampilan makeup natural  Berikut ini langkah-langkah yang bisa kamu lakukan agar tetap terlihat fresh saat dance.

Cara termudah agar tampilan makeup naturalmu tetap fresh saat dance adalah dengan menghidrasi kulit. Memperbanyak konsumsi air mineral sangat membantu tampilan kulitmu karena kulit yang kering akan membuatmu terlihat kusam. Selain itu, kulit yang lembap juga membuat tampilan makeup terlihat lebih nyata.

 

Primer memiliki banyak fungsi antara lain melembapkan wajah, meratakan warna kulit, menyamarkan pori dan gais halus, serta membuat makeup tahan lama. Nah, primer ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki aktivitas bergerak yang banyak seperti dance. Gunakan primer sebelum kamu menggunakan foundation.

Blush akan membuat wajahmu tampak lebih merona. Namun, sebaiknya gunakan blush dalam bentuk krim agar bertahan lebih lama di kulit. Blush berbentuk padat biasanya lebih cepat hilang sehingga kulit akan tampak lebih pucat. Karena bentuknya krim, biasanya warna yang dihasilkan akan lebih nyata sehingga kamu harus menggunakannya sebelum kamu menggunakan foundation.

Foundation merupakan produk makeup yang sangat penting dan tidak boleh kamu lewatkan. Dengan menggunakan foundation, makeup-mu juga akan lebih terlihat serta berbagai kekurangan di wajah seperti noda bekas jerawat dan flek hitam bisa tersamarkan dengan baik.

Agar penampilan makeup-mu terlihat lebih alami, jangan lupa untuk menambahkan powder atau bedak bubuk. Untuk hasil yang lebih alami, gunakan kuas makeup agar bedak bubukmu menempel dengan sempurna di kulit wajah.

Sebagai performer, makeup-mu harus terlihat lebih stunning dari biasanya. Untuk itu, aplikasikan eyeshadow dengan warna-warna cerah agar matamu terlihat lebih hidup. Penggunaan lipstick cerah juga bisa membuat ekspresi terlihat lebih menarik.



from Facetofeet http://ift.tt/2mLeZ1a
via cream pencerah wajah alami dan aman